Tutup Musker LAMR Kota Dumai, Rizal Akbar Apresiasi Program Kerja 17 Bidang.

SahabatRiau
0
SahabatRiau, Dalam pidato penutupan Musyawarah Kerja LAMR Kota Dumai (7/11) di Balai Adat Melayu Riau Kota Dumai, Datuk Dr. H. M. Rizal Akbar, M. Phil selaku Timbalan Ketua Umum MKA LAMR Kota Dumai memberikan  apresiasi atas program kerja 17 Bidang yang telah disahkan pada Musker tersebut. 


Musker yang dipandu oleh tiga orang pimpinan Musker yakni Datuk Januarizal, M.Pd, Datuk Tengku Mahesa Khalid MM dan Datuk Kadafi. Adapun agenda musker adalah  membahas prograam kerja LAMR kota Dumai yang tersebar dalam 17 Bidang kepengurusan. Peserta Musker terdiri dari Unsur Pengurus DKA, MKA dan DPH LAMR serta LAMR Kawasan, Kecamatan se Kota Dumai. 



Pada sambutannya Datuk Rizal Akbar menyampaikan bahwa terlaksana dengan sukses Musker LAMR ini adalah prestasi yang baik bagi kepengurudan LAMR kali ini. Beliau mengharapkan hasil Musker secara maksimal dapat dijalankan. Untuk itu beliau menegaskan bahwa perlu adanya dukungan Sumberdaya, Manajemen, Modal, SDM dan Teknologi yang baik dan maksimal supaya semua perencanaan dapat dijalankan dan menghasilkan kemanfaatan besar kepada masyarakat Melayu Dumai. 

Ditulis oleh: Indah 







Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)